Pada tanggal 3 Mei 2024, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan menggelar Workshop Rencana Pembelajaran Semester secara daring, yang dihadiri oleh para stakeholder utama dalam bidang kesehatan. Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Sekretaris Dekan Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Ari Cahyadi, S.Si., M.Si., Ketua Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat, Dr. Rahmawati, SKM., M.Kes., dan Sekretaris Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat, Dr. Sartiny Risky, SKM., M.Kes. Workshop ini diikuti oleh 15 Dosen dan seluruh civitas akademik Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat. Narasumber kegiatan Workshop ini adalah Dr. Ir. Suyatno, M.Kes yang merupakan Dosen FKM Universitas Dipenogoro.

Workshop ini bertujuan sebagai bagian integral dari upaya untuk menciptakan tenaga kesehatan yang kompeten dan berdaya saing tinggi dalam menghadapi tantangan zaman. Dalam sambutannya, Ari Cahyadi menyatakan, “Penyusunan RPS yang tepat dan sesuai dengan perkembangan terkini dalam bidang kesehatan menjadi suatu keharusan. Saya berharap kita semua dapat saling berbagi pengetahuan, pengalaman, dan best practice dalam penyusunan RPS yang berkualitas.”
Dr. Rahmawati menambahkan, “Mari kita manfaatkan kesempatan ini untuk merumuskan strategi pembelajaran yang inovatif, relevan, dan mampu menghasilkan lulusan yang siap bersaing di pasar kerja global.”
Workshop ini menjadi forum yang sangat penting bagi para akademisi dan praktisi kesehatan untuk berkolaborasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di bidang kesehatan. Dengan adanya diskusi dan pertukaran gagasan, diharapkan dapat lahir rencana pembelajaran yang lebih adaptif dan responsif terhadap perubahan-perubahan dalam dunia kesehatan.
Semoga hasil dari Workshop Rencana Pembelajaran Semester ini dapat memberikan kontribusi positif dalam mempersiapkan tenaga kesehatan yang handal dan berkualitas untuk masa depan yang lebih baik.